Anti Gagal! Ini 5 Tips Sukses Membuat Bakpau Karakter

Bakpau karakter memang sangat diminati oleh anak-anak dikarenakan bentuknya yang beraneka ragam dengan varian isi yang menggugah selera. Tak ayal, bakpau ini sering menjadi bekal makanan atau jajan untuk anak-anak ke sekolah. Bakpau cantik dan enak ini memerlukan proses pembuatan yang tidak jarang harus diulang beberapa kali dengan menambahkan resep di sana-sini. Berikut ini adalah beberapa tips yang akan membantu Anda mewujudkan jajanan bakpau yang enak dan menarik.


5 Tips Sukses Membuat Bakpau Karakter
5 tips berikut dapat Anda terapkan dalam pembuatan bakpau yang berbentuk karakter maupun bakpau biasa. Kunci utama dari pembuatan kue termasuk bakpau adalah konsistensi dalam jumlah takaran bahan. Simak tipsnya berikut ini.

1. Adonan Harus Kalis
Anda harus memastikan bakpau yang telah dibuat, telah kalis adonannya. Kalis berarti konsistensi dari adonan tidak akan mudah menempel dan juga tidak terlalu padat alias kenyal. Adonan bakpau akan kembali seperti semula ketika ditekan dan bila disobek, tidak mudah putus.

2. Proses Fermentasi yang Benar
Fermentasi ini sungguh merupakan proses yang sedikit rumit karena Anda harus mengira-ira kapan telah terjadi fermentasi. Sebagai informasi, proses fermentasi sangat bergantung pada suhu, semakin hangat suhu semakin cepat fermentasi dan sebaliknya. Perlu diingat bahwa bakpau yang mengalami fermentasi akan mengembang hampir dua kali lipat.

3. Penggunaan Bahan Berkualitas
Pastikan semua bahan yang Anda gunakan untuk untuk membuat bakpau karakter adalah berkualitas bagus baik dari bahan dasar tepung hingga isian untuk bakpau.

4. Gunakan Cetakan Bentuk Karakter
Untuk bentuk karakter yang mendekati sempurna, Anda dapat memanfaatkan cetakan bentuk-bentuk karakter yang ingin Anda gunakan.

5. Practice Makes Perfect
Bakpau enak dan menarik bentuknya tidak akan bisa langsung terjadi dalam satu kali resep pembuatan. Anda akan membutuhkan beberapa kali praktik untuk sukses. Ingat untuk mencatat setiap takaran bahan jika sudah menemukan takaran pas untuk bakpau enak ini.

Dari tips di atas, bakpau berkarakter kartun atau lainnya yang Anda harapkan akan terwujud dan anak-anak atau suami Anda akan memuji Anda karena keberhasilan tekstur bakpau yang telah Anda buat. Jangan lupa untuk mengupgrade selalu bakpau karakter Anda agar anak-anak tidak mudah bosan untuk mengkonsumsinya.